Salah satu wine termahal di dunia dihasilkan di perkebunan Napa di California dengan merk Screaming Eagle yang dijual dengan harga sekitar US$ 2.000 atau sekitar Rp.27.000.000,- Suatu harga yang sangat fantastis untuk sebotol anggur. Mengapa ada wine yang dijual dengan harga ribuan dollar namun juga ada wine yang dijual dengan harga sekitar US$10 saja? Tentu ini berkaitan dengan proses produksi anggur tersebut, mulai dari pemilihan jenis anggur, perawatan selama angur tersebut dibudidayakan dan proses fermentasi yang dilakukan. Salah satu proses perawatan yang perlu dilakukan agar mendapatkan buah anggur yang berkualitas adalah melakukan proses perempalan, yakni membuang tunas yang tidak diperlukan dan membiarkan satu tunas yang baik sebagai batang pokok.
Kepada para murid-Nya, di dalam Yohanes 15:2-3 Tuhan Yesus mengatakan: “Setiap ranting pada-Ku yang tidak berbuah, dipotong-Nya dan setiap ranting yang berbuah, dibersihkan-Nya, supaya ia lebih banyak berbuah. Kamu memang sudah bersih karena firman yang telah Kukatakan kepadamu.” Di sini dengan tegas Tuhan Yesus mengatakan bahwa hidup kita dimurnikan dan dibersihkan melalui kebenaran firman Tuhan yang kita renungkan dan kita lakukan setiap hari. Dengan merenungkan dan melakukan firman Tuhan dalam hidup kita, hal tersebut akan menjadikan hidup kita berkualitas dan bermakna. Itu sebabnya, merenungkan dan melakukan firman Tuhan dalam hidup kita setiap hari bukanlah merupakan sebuah pilihan tapi merupakan sebuah keharusan.
Renungan dan Penerapan
Pokok-pokok Doa
Penulis: Pdt.Riska Virantika