Surat Pastoral

MDC Surabaya : Gereja yang diurapi

kita bersyukur melalui kematian Tuhan Yesus Kristus di kayu salib, kita diselamatkan, menerima pengampunan dosa dan memiliki kepastian hidup kekal, karena Yesus telah menanggung dosa kita di kayu salib. Pada hari ketiga Yesus bangkit dari maut. Kuasa dosa telah dikalahkan. Dia telah menang. Kebangkitan-Nya membuktikan bahwa Ia lebih berkuasa dari segala penguasa baik yang ada di dunia ini maupun di dunia yang akan datang. Kita yang percaya kepada-Nya disebut lebih dari orang-orang yang menang, oleh Dia yang telah mengasihi kita.

Lalu selama empat puluh hari Yesus menampakkan diri kepada murid-murid-Nya untuk meyakinkan mereka bahwa Ia telah bangkit. Setelah itu Ia naik ke sorga untuk menerima kemuliaan. Bagaimana kondisi murid-murid setelah Ia naik ke sorga?

Janji Pencurahan Roh Kudus

Ternyata Yesus tidak meninggalkan murid-murid-Nya sendirian, Roh Kudus dicurahkan pada hari Pentakosta, sepuluh hari setelah Ia naik ke sorga sesuai janji-Nya dalam Lukas 24:49 “Dan Aku akan mengirim kepadamu apa yang dijanjikan Bapa-Ku. Tetapi kamu harus tinggal di dalam kota ini sampai kamu diperlengkapi dengan kekuasaan dari tempat tinggi." Bahkan janji pencurahan Roh Kudus sudah dinubuatkan dalam Perjanjian Lama jauh hari sebelum peristiwa itu terjadi. Kisah Para Rasul 2:16-18 ...tetapi itulah yang di rmankan Allah dengan perantaraan nabi Yoel: Akan terjadi pada hari-hari terakhir – demikianlah rman Allah –bahwa Aku akan mencurahkan Roh-Ku ke atas semua manusia; maka anak-anakmu laki-laki dan perempuan akan bernubuat, dan teruna-terunamu akan mendapat penglihatan-penglihatan, dan orang-orangmu yang tua akan mendapat mimpi. Juga ke atas hamba-hamba-Ku laki-laki dan perempuan akan Kucurahkan Roh-Ku pada hari-hari itu dan mereka akan bernubuat. (Yoel 2:28-29)

Roh Kudus untuk semua orang Percaya

Roh Kudus dicurahkan bukan hanya kepada murid-murid Yesus, namun juga untuk setiap orang yang percaya dan mau menerima- Nya, baik anak-anak, teruna-teruna dan juga orang-orang tua. Caranya mudah: minta dan percaya, maka Roh Kudus akan dicurahkan dalam hidup kita. Lukas 11:11-13 “Bapa manakah di antara kamu, jika anaknya minta ikan dari padanya, akan memberikan ular kepada anaknya itu ganti ikan? Atau, jika ia minta telur, akan memberikan kepadanya kalajengking? Jadi jika kamu yang jahat tahu memberi pemberian yang baik kepada anak- anakmu, apalagi Bapamu yang di sorga! Ia akan memberikan Roh Kudus kepada mereka yang meminta kepada-Nya."

Tanda Kepenuhan Roh Kudus

Ketika murid-murid dipenuhi Roh Kudus “...mereka mulai berkata- kata dalam bahasa-bahasa lain, seperti yang diberikan oleh Roh itu kepada mereka untuk mengatakannya (Kisah Para Rasul 2:4). Hal itu membuat orang-orang yang mendengarnya terheran-heran dan menyindir bahwa mereka sedang mabuk. Namun dalam Kisah Para Rasul 2:15 Petrus berkata, “Orang-orang ini tidak mabuk seperti yang kamu sangka, karena hari baru pukul sembilan.” Hal yang sama bisa terjadi dalam hidup kita. Jangan takut dan jangan heran, karena salah satu tanda ketika seseorang dipenuhi Roh Kudus adalah mereka mulai berkata-kata dalam bahasa yang mereka sendiri tidak mengerti namun memuliakan Allah. Selama bulan Mei ini kita belajar tentang Gereja Yang Diurapi. Mari rindukan dan minta Roh Kudus memenuhi hidup kita, niscaya hidupmu akan berubah. Bila Anda rindu dipenuhi Roh Kudus, datanglah ke alamat contact (kesan) yang terdekat, beritahu pemimpin contact supaya Anda didoakan. Tuhan memberkati.■

Penulis: Budi Setiawan

Share This Post:
 
Sinode Gereja Kristen
Perjanjian Baru
  • Address:
    MDC Hall, Wisma 76 Lt. 26
    Jl. S. Parman Kav. 76 Slipi
    Jakarta Barat 11410
  • Phone: (+6221) 53690033
  • Fax: (+6221) 53690055
 
 
© 2016. «GKPB MDC