Bali-NTB-NTT

Franklin Graham Ungkap Kondisi Terakhir Sang Ayah, Billy Graham

Pendeta Franklin Graham baru-baru ini mengungkapkan kondisi terakhir dari sang ayah, Pendeta Billy Graham. Menurut Franklin, ayahnya kini berada di rumah dan tidak mampu untuk berdiri lagi.

“Dia terbatas pada tempat tidur atau kursi roda. Dia tidak mendengar atau melihat dengan baik tetapi pikirannya masih bagus jadi kami bersyukur untuk itu,” ujar Franklin kepada Wendy Griffith dari CBN News.

Lalu apakah Billy Graham bisa mengetahui keberadaan Franklin saat berada dekat dengannya? Pemimpin Samaritan’s Purse itu mengatakan bahwa ayahnya masih dapat mengetahuinya.

“Tetapi dia tidak bisa berkomunikasi dengan baik, ia akan mengatakan, 'Halo Franklin.' Beberapa minggu yang lalu saya mengatakan, 'Daddy ini Franklin.' Dia mengatakan, 'Oh, ke mana saja kamu?'" Sambung pria yang cukup aktif menggunakan media sosial tersebut.

Seperti diketahui, Billy Graham merupakan penginjil yang sudah lebih dari 50 tahun memberitakan kabar baik ke berbagai belahan dunia. Dalam usia yang lanjut, semangatnya tidak pernah padam untuk melayani Tuhan. Ia adalah seorang tokoh yang dijadikan panutan oleh banyak pemimpin Kristen di dunia termasuk di Indonesia. Saat ini usianya sudah menginjak 98 tahun.

Sumber : jawaban.com

Share This Post:
 
Sinode Gereja Kristen
Perjanjian Baru
  • Address:
    MDC Hall, Wisma 76 Lt. 26
    Jl. S. Parman Kav. 76 Slipi
    Jakarta Barat 11410
  • Phone: (+6221) 53690033
  • Fax: (+6221) 53690055
 
 
© 2016. «GKPB MDC