JABOTABEK

Terkait Upaya Pembakaran Gereja di Palu, Polisi Kembali Berjaga-jaga

Pada pekan lalu terjadi percobaan pembakaran gereja Masehi Advent di Jl. Purnawirawan, Kelurahan Tatura Selatan, Kota Palu, Sulawesi Tengah yang dilakukan pada dini hari. Percobaan itu dilakukan oleh orang yang tidak dikenal yang berhasil membakar pintu depan gereja.

Seperti yang di lansir Antara News, berikut ini adalah sejumlah gereja yang diamankan pihak keamanan: Gereja Bala Keselamatan Korps II, Gereja Pantekosta Indonesia Thamrin, Gereja Bethany, Gereja Sidang Jemaat Allah Kalvari dan Gereja Kristen Sulawesi Tengah Immanuel Palu.

Polisi juga menjaga gereja KIBAID dan Gereja Advent Hari Ketujuh yang sebelumnya menerima teror tersebut. Kegiatan penjagaan dibenarkan oleh warga sekitar yang tinggal di kawasan gereja-gereja tersebut bahwa hal itu sudah dilakukan sejak beberapa hari lalu.

Seorang jemaat gereja BK Koprs II, Denny, juga mengatakan sejak terjadi kasus upaya pembakaran gereja, Polres telah menurunkan sejumlah personilnya di gereja-gereja kota Palu yang dibantu dengan petugas internal gereja mengamankan lingkungan gereja yang di nilai masih rawan. Sampai saat ini polisi masih mencoba membongkar motif dan pelaku dari percobaan pembakaran gereja yang belum dapat dipecahkan.

Sumber : antaranews.com

Share This Post:
 
Sinode Gereja Kristen
Perjanjian Baru
  • Address:
    MDC Hall, Wisma 76 Lt. 26
    Jl. S. Parman Kav. 76 Slipi
    Jakarta Barat 11410
  • Phone: (+6221) 53690033
  • Fax: (+6221) 53690055
 
 
© 2016. «GKPB MDC